Sebenernya tulisan ini adalah isi materi ngaji ane. Tapi walo gitu gak ada salahnya kan?! Toh, ini juga insya Allah berisikan sesuatu yang bermanfaat…..
Peran Seorang Muslimah itu terbagi menjadi dua, yaitu :
- Sebagai hamba Allah
Sebagai hamba Allah tentunya seorang muslimah memiliki beberapa kewajiban yang mesti ia penuhi kepada Rabbnya. Tanpa terkeculi siapapun dia. Mo anak pejabat kek, mo tukang sayur kek, mo kakek-kakek kek *emang kakek-kakek termasuk kategori muslimah?
Balik ketopik, disini kewajiban seorang muslimah meliputi :
- Mengerjakan hak islam yang lima (Rukun Islam)
- Mengerjakan qadha dan qadar Allah dengan ridha
- Ikhlas (QS. Al-bayinah[98] : 5)
- Sabar (QS. Ali Imran[3] : 200)
- Selalu merasa diawasi oleh Allah (Muraqabatullah) (QS. Al-Baqarah[2] : 135)
- Mencintai Allah dan RasulNya
- Wara’
- Mengharapkan RahmatNya (QS. Al-Baqarah[2] : 218)
- Tawakkal (QS. Ibrahim[14] :12)
- Percaya atas pertolongan Allah
- Selalu menyertakan niat jihad atas segala aktivitasnya
- Selalu memperbarui taubat dan istighfar (QS. Ali Imran[3] : 185)
- Mempersiapkan diri untuk hari akhir (mengingat mati) (QS. Ali Imran[3] : 185)
- Sebagai daiyah bagi masyarakat
Karena sebuah ungkapan “Sampaikanlah walau hanya satu ayat” disinilah seorang muslimah harus mampu mengoptimalkan perannya sebagai pelayan umat. Untuk mengoptimalkan peranya itu, maka ia harus melaksanakan tiga hal :
- Tarbiyah zatiyah (pembinaan pribadi). Yaitu ia dituntut untuk memahami pada manhaj manakah ia berpijak serta harus memiliki kepribadian yang baik.
- Menata waktu seefektif mungkin.
- melakukan aktifitas yang mendukung profesionalitas kerja (itkanul akmal)
Nah, mungkin itulah sedikit ilmu yang dapat ane bagi pada ikhwah fillah kali ini. Semoga bermanfaat ^_^
Don’t forget, keep ghirah!!!
ALLAHU AKBAR….
Tidak ada komentar:
Posting Komentar